...
Bulan Imunisai Anak Nasional (Imunisasi Campak Rubela)
2 tahun yang lalu
362 Kali Dibaca

Puskesmas Kota Ruteng menggelar Bulan Imunisasi Anak Nasional (BIAN) kepada seluruh siswa Madrasah MI Amanah Ruteng. BIAS merupakan salah satu upaya yang dilakukan untuk menurunkan angka infeksi, kematian, maupun kecacatan dari penyakit seperti tuberculosis, dofteria pertussis, campak, polio, tetanus dan hepatitis B serta kanker serviks.

Sasarannya yakni siswa MI Amanah Ruteng kelas I sampai kelas V, Pada usia sekolah anak-anak mulai berinteraksi dengan lingkungan baru dan bertemu dengan lebih banyak orang sehingga berisiko atau menularkan penyakit. Maka, perlu dilakukan imunisasi pada anak sekolah.

Sebelum pelaksanaan imunisasi ini, ada penjelasan manfaat imunisasi dar. Seluruh guru dan siswa terlihat serius mendengarkan penjelasan dokter. Dijelaskannya, Rubella biasa menimpa pada anak berupa penyakit ringan pada anak.

Ada beberapa anak tampak ketakutan ketika mendapatkan informasi akan diadakan imunisasi Campak-Measles Rubella. Ini karena imunisasi memang identik dengan campak, sehingga beberapa anak ada yang sempat menangis. Namun setelah diyakinkan dan ditenangkan oleh dokter Puskesmas, seluruh siswa akhirnya berhasil diimunisasi dan anak bisa kembali tersenyum.

Tidak ada pengobatan untuk penyakit campak dan rubella, namun penyakit ini dapat dicegah. Imunisasi dengan vaksin MR adalah pencegahan terbaik untuk penyakit campak dan rubella. Satu vaksin untuk mencegah dua penyakit sekaligus.

Meski anak besrta orang tua diundang ke sekolah untuk diimunisasi, mereka tetap wajib menerapkan protokol kesehatan dengan baik. Screening atau penyaringan akan diberlakukan pada seluruh siswa, untuk memastikan bahwa anak tersebut betul-betul dalam kondisi sehat dan memenuhi protokol seperti mengenakan masker atau pelindung wajah. Senin, 06/06/2022.

 

Berita Lainnya
...
WORKSHOP-PENINGKATAN KAPASITAS GURU TINGKAT KELOMPOK KERJA GURU "MEKAR BERSERI" KECAMATAN LANGKE REMBONG DI MIS AMANAH RUTENG

Kelompok Kerja Guru “Mekar Berseri” Kecamatan Langke Rembong -- Pada tanggal 26-27 Januari, telah sukses digelar workshop dengan tema “Penerapan kurikulum Merdeka, Kosistensi Penerap... Baca Selengkapnya

1 tahun yang lalu
...
Akreditasi MI Amanah Ruteng 2023

MI Amanah Ruteng – Sebagai salah satu madrasah sasaran akreditasi tahun 2023, tim Asesor Badan Akreditasi Nasional Sekolah/Madrasah (BAN–SM) Provinsi Nusa Tenggara Timur melaksanankan Visi... Baca Selengkapnya

1 tahun yang lalu
...
Penerimaan Raport Serta piagam Juara Semester Ganjil TP 2022/2023

Aktifitas belajar mengajar pada semester ganjil tahun pelajaran 2022/2023 telah usai. Momen tersebut ditutup dengan pembagian raport yang di hadiri oleh kepala sekolah, wakil kepala sekolah, semua gur... Baca Selengkapnya

2 tahun yang lalu